Free & Open Source VB 6 : Copy Playlist Winamp Ke Mp3 Player

Kamis, Agustus 21, 2008 | | Comments

Program ini sangat sederhana, dan dibuat asal jadi, tapi dapat dimodifikasi dan dikembangkan sesuai keperluan.
Tapi kalo langsung dijalanin tanpa tau duduk perkaranya, mungkin malah bingung program ini untuk apa, bisa-bisa nuduh si Joko lagi error pas coding, bikin program nggak jelas kayak gini.

Karena itu, pastikan memahami dulu cerita mengapa program ini dibuat... yuukkk... (gaya Tora Sudiro, masing sering gitu nggak dia?)

Alkisah begini...
Gue kan punya banyak tuh koleksi mp3 di harddisk, misalnya strukturnya kayak gini:


\mp3
\Bon Jovi
Always.mp3
It's My Life.mp3
\Madonna
Take a Bow.mp3
La Isla Bonita.mp3
\Helloween
Still I Don't Know.mp3
Why.mp3


ini cuma contoh sederhananya, kenyataannya ada lebih banyak file dan sub folder, nah biasanya gue add semua mp3 itu ke dalam Winamp. Setelah semua ada di playlist Winamp, kan enak tuh buat ngatur-ngaturnya, lagu apa yang kita mau denger, urutannya, lagu apa yang kita mau hapus dari list, dan seterusnya.
Biasanya, gue pilih lagu-lagu yang gue suka, misalnya 10 lagu, sementara lagu-lagu lainnya gue hapus dari list. Nah, 10 lagu itu gue mau copy ke mp3 player jadi bisa gue bawa-bawa dan dengar di luar.

Gimana caranya ngopy 10 lagu itu ke mp3 player gue? Lumayan susah kalo cara manual, kita harus tau path dan nama file mp3 itu, misalnya 10 lagu itu berada di folder yang berbeda-beda, berarti kita harus ke masing-masing folder tersebut dan secara manual copy lagunya ke mp3 player, mending kalo cuma 10 lagu, karena mp3 player sekarang kapasitasnya udah gede-gede, gimana kalo 100 lagu? Panadol kan....

Untuk kegunaan itu lah, program ini tercipta. Langkah-langkahnya:
1. Simpan playlist Winamp berisi lagu-lagu favorit itu ke text file. Caranya klik tombol List Opts - Save List. List yang disimpan akan memiliki extension m3u (sebenernya file text biasa aja), misalnya file bernama laguku.m3u
2. Jalankan program ini, browse ke laguku.m3u, maka program otomatis akan mengcopy seluruh file mp3 ke folder C:\TEMP (kalo nggak ada, create dulu folder ini).
3. Kalo semua lagu sudah terkumpul di satu folder C:\TEMP, tinggal gampang kan pindahin ke mp3 player. Programnya juga bisa dimodifikasi supaya simpan langsung ke drive mp3 player, misalnya.

Udah.. begitu ceritanya. Silahkan digunduh source code-nya di http://joko.nurjadi.googlepages.com/Jn.Mp3Copier.rar

source : jokonurjadi.blogspot.com